Kamis, 20 Juni 2024

Babinsa Koramil 05 Weru Patroli malam dan Komsos bersama Bhabinkamtibmas di desa Ngreco

Sukoharjo (20/06/24) Sertu Waluyo Babinsa Koramil 05 Weru wilayah Ds.Ngreco melaksanakan kegiatan Patroli malam bersama Bhabinkamtibmas sekaligus melaksnakan Komsos dengan warga Binaan Ds. Ngreco Kec. Weru Kab. Sukoharjo dalam rangka meningkatkan ketertiban dan keamanan serta menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan segenap warga masyarakat di desa Ngreco.

"Alhamdulillah dengan melalui kegiatan Komsos ini, terjalin silaturahmi yang baik dengan warga, sehingga kehadiran kami turut menciptakan suasana yang nyaman dan sejuk sehingga wilayah dalam keadaan kondusif," ungkap Sertu Waluyo

Sertu Waluyo mengungkapkan, bahwa kegiatan Komsos tersebut bertujuan untuk memberikan suasana cair antara aparat kewilayahn dengan warga masyarakat sehingga tercipta komunikasi yang baik, menurutnya Komsos juga merupakan salah satu upaya untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di masyarakat.

Dengan Rutin Komsos seorang Babinsa dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada hal-hal negatif yang berkembang bisa cepat diselesaikan.