Selasa, 07 Mei 2024

Jaga situasi Kondusif, Babinsa Gayam Serma Suryanta Pengamanan dan Monitoring Pengumuman Hasil Kelulusan

Sukoharjo (7/5/2024) Babinsa Koramil 01/Sukoharjo Serma Suryanta bersama Bhabinkamtibnas melaksanakan monitoring dan pengamanan pengumuman hasil kelulusan kelulusan SMA Veteran 1/Sukoharjo di Kelurahan Gayam Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo. Senin (6/5/2024).

Monitoring dan pengamanan yang dilakukan oleh Serma Suyamta bertujuan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, guna menciptakan keamanan dan ketertiban serta menciptakan situasi yang kondusif.

Dalam kesematan tersebut Serma Suryanta mengatakan pesan Kamtibmas serta berkoordinasi dengan pihak sekolah agar siswa- siswi merayakan kelulusan dengan kegiatan yang posistif.

“Tidak perlu mengadakan konvoi di jalan dan tidak melakukan aksi corat-coret baju, kebahagian kelulusan cukup direnungkan dalam hati untuk menata masadepan yang akan datang dan tercapai apa yang di citakan,” tegasnya.