Jumat, 08 Desember 2023

Peltu Haris sebagai Narasumber kegiatan Dasar Pelatihan Kedisiplinan SMP N 2 Baki.

Sukoharjo (08/12/23) Bertempat di SMP N 2 Baki Desa Menuran, Kec Baki Kab Sukoharjo, Batituud Koramil 08/Baki Peltu Haris bersama Babinsa Menuran Sertu Sugiyarto menghadiri undangan sebagai narasumber Dasar Pelatihan Kedisiplinan yang di ikuti oleh sekitar 110 siswa SMP N 2 Baki.

Kegiatan didampingi oleh Kepala Sekolah SMPN 2 Baki Ibu Sriwahyuni,S.Pd Bpk Muhamad Dawam,S.Pdi. "Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya menanamkan kedisiplinan, patuh kepada guru dan tata tertib aturan di Sekolah, guna menjadikan pedoman untuk mengimplementasikan kedalam kehidupan sehari-hari para siswa," ungkap Ibu sri Wahyuni.

Dalam pengarahannya Peltu Haris mengajak kepada para siswa agar selalu berbakti kepada Bapak Ibu Guru serta kepada kedua orang tua sebagai etika moral dasar. Selain itu, meningkatkan kedisiplinan, patuh dan taat pada aturan serta tata tertib yang ada di sekolah.

"Tata krama merupakan hal terpenting yang harus kita pupuk sejak dini untuk menghasilkan generasi yang berkualitas, jujur, amanah, konsisten dan cerdas. Etika dan moral merupakan dasar, tata krama dalam kegiatan belajar mengajar, seperti patuh kepada guru dan berdisiplin, ini sangat penting bagi kita semua," terang Peltu Haris.

"Kegiatan seperti ini penting dalam dunia pendidikan termasuk pemberian materi wawasan kebangsaan di lingkungan sekolah, nantinya akan membawa dampak positif guna membentuk generasi muda milenial yang tangguh, mandiri, disiplin, sportif, jujur, konsisten dan cerdas," imbuhnya

Adapun kegiatan hari itu diantaranya diberikan materi tentang Materi Kerjasama oleh Bpk Muhamad Dawan, Materi Kedisiplinan oleh Peltu Haris serta Materi Kepemimpinan oleh Ibu Sri Wahyuni, S.Pd.