Sukoharjo (29/08/23) Bertempat di Dukuh Demalang Desa Kudu Kecamatan Baki Peltu Haris mewakili Danramil 08 Baki dan Sertu Gunawan Babinsa Kudu menghadiri kegiatan desa dalam acara malam hiburan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Tahun 2023.
Hadir dalam Kegiatan tersebut antara lain Bp. Sugiyono S. E Kepala Desa Kudu, Bp. Suyono Ketua BPD Desa Kudu, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, Agama, Tokoh pemuda se-desa Kudu, Seluruh Ketua RT / RW Desa Kudu serta dihadiri oleh para warga Desa Kudu ± 400 orang turut memeriahkan kegiatan ini.
Selaku Babinsa di wilayah desa Kudu, Sertu Gunawan merasa bangga pada peringatan HUT Kemerdekaan ini.
"Hal penting yang patut dicermati adalah bagaimana warga desa Kudu menjadikan momentum peringatan hari Kemerdekaan ke 78 tahun 2023 ini sebagai sarana untuk berkreatifitas, menjaga kekompakan dan keharmonisan, serta menjalin semangat kekeluargaan, tentunya ini sejalan dengan semangat Kemerdekaan untuk kita isi dengan pembangunan dan hal-hal positif lainnya," terang Babinsa.
Selasa, 29 Agustus 2023
Home »
berita daerah
,
peristiwa
,
wilayah
» Berjalan lancar Babinsa Kudu apresiasi kegiatan Malam Hiburan peringati HUT RI ke 78 di wilayah.