Sukoharjo (03/06/23) Tentara Manunggal Membangun Desa-TMMD Sengkuyung tahap I Kodim 0726/Sukoharjo di Dusun Tiyoko, desa Kedungsono Kecamatan Bulu Kabupaten Sukoharjo hingga Sabtu (03/06/23) sudah berhasil melakukan Pembuatan Jalan Rabat Beton Panjang 432 meter x Lebar 3 meter x Tinggi 0,12 meter,hingga hari ini telah mencapau 65%.
TMMD Reguler Sengkuyung tahap I Kodim 0726/Sukoharjo ini selain mengerahkan personil Kodim 0726/Sukoharjo juga di back up perwakilan dari unsur Ormas, Linmas dan masyarakat serta dari Instansi terkait termasuk dari Kepolisian. Kodim 0726/Sukoharjo sangat mengapresiasi keterlibatan masyarakat dalam pengerjaan sarana fisik jalan pembuatan rabat beton ini. Meskipun lokasi cukup sulit namun semuanya dapaqt dikerjakan dengan lancar.
Keterlibatan warga masyarakat dalam TMMD ini sangat luar biasa, dari pagi sampai sore masyarakat berjibaku turut membantu anggota Satgas Sengkuyung tahap I Kodim 0726/Sukoharjo.
Masyarakat desa Kedungsono sadar bahwa kegiatan TMMD ini dalah demi kepentingan warga, sehingga secara sukarela setiap hari ini tidak kurang dari 15 orang bergiliran turut membantu pelaksanaan sasaran Fisik pembuatan rabat beton jalan ini.
"Partisipasi warga cukup maskimal, kita lihat sendiri ada yang mengkut pasir, melangsir batu dan ada yang turut membantu kegiatan. Semanagat para warga masyarakat terbukti walaupun hujan panas tidak mengurangi semangatnya," tukas Babinsa Serka Teri Handoko.
"Yang jelas dengan adanya TMMD ini akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, karena selain memperlancar akses jalan untuk masyarakat dan anak sekolah, sekaligus dapat mempermudah dan memperlancar dalam memasarkan hasil pertanian, baik masyarakat setempat maupun masyarakat sekitar", pungkasnya.
Sabtu, 03 Juni 2023
Home »
berita daerah
,
peristiwa
,
wilayah
» Partisipasi warga Dukuh Tiyoko luar biasa, pembuatan Rabat Beton telah mencapai 65%.