Sukoharjo (03/04/23) Babinsa Koramil 11 Polokarto wilayah desa Kemasan Sertu Risyat Setiawan melaksanakan pemantauan harga barang sembako di pasar Ds Kemasan, Kec. Polokarto, Kabupaten Sukoharjo.
Dikatakan Babinsa Sertu Risyat bahwa kegiatan yang dilakukan dalam rangka memonitor stok dan harga Sembako saat Ramadhan untuk dijadikan bahan laporan ke komando atas.
"Kami berharap tidak ada gejolak harga di tingkat pedagang pasar paling bawah, karena mereka langsung bersentuhan dengan para warga masyarakat dalam menyediakan kebutuhan sehari-hari," terang Sertu Risyat.
"Sebelumnya kita sudah memantau sembako saat menjelang Ramadhan, dan hari ini kita lakukan kembali saat bulan Ramadhan, kita harapkan sembako kita ini aman dan stabil baik jumlah maupun harganya," lanjutnya.
Selain melaksanakan monitoring harga sembako Babinsa sekaligus melaksanakan Komsos dengan para pedagang pasar, Babinsa juga menghimbau agar para pedagang tetap menjaga kebersihan lingkungan pasar.
Senin, 03 April 2023
Home »
berita daerah
,
peristiwa
,
wilayah
» Babinsa Koramil 11 Polokarto pantau Harga Sembako di pasar desa Kemasan.