Sukoharjo (04/08/22) Menyikapi PPKM Level 1 yang hingga saat ini masih diperpanjang di wilayah Kabupaten Sukoharjo, Patroli dan himbauan protokol kesehatan malam hari tetap dintensifkan di wilayah Kecamatan Sukoharjo meskipun kasus covid 19 di wilayah tengah melandai.
Meskipun telah turun ke PPKM level 1 namun demikian, Patroli malam dan edukasi terus diintensifkan oleh anggota Koramil 01 Sukoharjo. Dengan masih diberlakukannya PPKM level 1 ini mengindikasikan bahwa situasi pandemi covid 19 belum 100% aman.
Sasaran himbauan kali ini masih fokus kepada para warga masyarakat Sukoharjo yang masih beraktifitas malam agar tetap melaksanakan Prokes. Terutama saat beraktifitas di luar rumah.
"Kami himbau kepada warga masyarakat agar tetap disiplin Prokes, tetap waspada meskipun telah diterapkan PPKM level 1 yang lebih longgar peraturannya, ini membuat kita tidak boleh lengah," Tukas Peltu Winarno.
Kegiatan diantaranya menyambangi kerumunan warga untuk membubarkan diri, mencegah terjadinya kerumunan dan mengingatkan para warga agar menggunakan masker, serta menghentikan kegiatan yang tidak perlu di malam hari. Untuk para pedagang kaki lima agar tetap menerapkan prosedur prokes dilingkungan usahanya.
Kamis, 04 Agustus 2022
Home »
berita daerah
,
peristiwa
,
wilayah
» Anggota Koramil 01 SUkoharjo tetap edukasi Prokes malam ditengah PPKM Level 1