Sukoharjo (18/08/20) Komadan Kodim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Agus Adhy Darmawan, S.I.P., M.I.Pol bersama bersama unsur Forkopimda dan jajaran Kepala OPD Sukoharjo dipimpin Bupati Sukoharjo, H. Wardoyo Wijaya SH, MH dan Wakil Bupati Purwadi,S.E mengikuti Upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan ke 75 Republik Indonesia secara Virtual di auditorium Gedung Menara Wijaya lantai 10 Setda Sukoharjo.
Peringatan detik-detik proklamasi dilaksanakan dengan menggunakan protokol kesehatan, berlangsung mulai 09.47 WIB hingga 10.29 WIB dengan inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/8/2020).
Peringatan detik-detik proklamasi dilaksanakan dengan menggunakan protokol kesehatan, berlangsung mulai 09.47 WIB hingga 10.29 WIB dengan inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/8/2020).
Peringatan HUT ke 75 RI di Istana Negara yang juga dihadiri Ibu Negara, Wakil Presiden K H Ma'ruf Amin berserta ibu Wakil Presiden, Ketua DPR dan MPR, dan para menteri kabinet Indonesia Maju, pejabat tinggi negara lainnya baik sipil, TNI/ Polri.
Upacara yang digelar secara virtual serentak diikuti oleh seluruh kepala Daerah di Indonesia, Baik Gubernur, Bupati/wali Kota. Para kepala Dearah yang secara khusus menggunakan pakaian adat daerah masing-masing, Tampak Bupati Sukoharjo, H. Wardoyo Wijaya SH, MH, menggunakan pakaian adat Jawa gaya Surakarta.
Menurut Bupati, upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, kali ini berbeda seperti tahun sebelumnya di mana seluruh provinsi dan kabupaten di pelosok negeri ini mengikuti secara virtual. Upacara secara virtual ini dilaksanakan untuk mengurangi terjadinya kerumunan di masa pandemi Covid-19.
"Selain kita melaksanakan upacara pada tingkat kabupaten yang baru selesai di laksanakan, kita juga wajib mengikuti upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 yang di istana merdeka secara virtual" Ungkap Dandim.
"Dengan semangat kemerdekaan republik Indonesia ke 75, saya berharap kepada seluruh jajaran pemerintah daerah kita tingkatkan prestasi kerja dalam membangun Sukoharjo yang lebih Makmur, Maju, Aman, Konstitusional, Mantap, Umggul dan Rapi," tukas Bupati.