Sukoharjo (04/04/19) Babinsa Koramil 10 Mojolaban wilayah desa Demakan (Serka Pujiono) pada hari Rabu (03/04) sekitar pukul 04.30 s.d 06.00 wib bertempat di masjid Mulyo Winarso Dukuh Ganggasan Rt 1/5 desa Demakan kecamatan Mojolaban, melaksanakan Sholat Subuh berjamaah dilanjutkan dengan mendengarkan tausiah.
Hari itu juga sekaligus dilaksanakan rangkaian kegiatan peletakan batu pertama dalam rangka pelebaran dan rehab Masjid Mulyo Winaso. Peletakan batu pertama ini dihadiri oleh Camat Mojolaban (Bp.Iwan SetiyonoS.STP M.Hum), Kades Demakan (Muh.Harban Mulhadi), Babinsa Ds.Demakan (Serka Pujiono), Babinkamtibmas (Bripka Tri Suharyanto), para perangkat desa Demakan, Ketua Lp2A (bapak Sutrisno) serta para jamaah sekitar 100 orang.
"Dengan adanya pembangunan dan penambahan ruangan Masjid Mulyo Winarso ini diharapkan masjid dapat lebih banyak menampung para jemaah, sehingga para jemaah di sekitar dukuh Ganggasan semua dapat tertampung saat melaksanakan sholat berjamaah, Masjid merupakan tempat ibadah sekaligus sebagai ruang tempat para masyarakat bertemu dan besilaturahmi, semoga kondisi kedepan kondisi masjid lebih nyaman lagi", kata Babinsa Demakan.
Hari itu juga sekaligus dilaksanakan rangkaian kegiatan peletakan batu pertama dalam rangka pelebaran dan rehab Masjid Mulyo Winaso. Peletakan batu pertama ini dihadiri oleh Camat Mojolaban (Bp.Iwan SetiyonoS.STP M.Hum), Kades Demakan (Muh.Harban Mulhadi), Babinsa Ds.Demakan (Serka Pujiono), Babinkamtibmas (Bripka Tri Suharyanto), para perangkat desa Demakan, Ketua Lp2A (bapak Sutrisno) serta para jamaah sekitar 100 orang.
"Dengan adanya pembangunan dan penambahan ruangan Masjid Mulyo Winarso ini diharapkan masjid dapat lebih banyak menampung para jemaah, sehingga para jemaah di sekitar dukuh Ganggasan semua dapat tertampung saat melaksanakan sholat berjamaah, Masjid merupakan tempat ibadah sekaligus sebagai ruang tempat para masyarakat bertemu dan besilaturahmi, semoga kondisi kedepan kondisi masjid lebih nyaman lagi", kata Babinsa Demakan.